Tuesday, May 22, 2012

Penjagaan Allah Ta'ala

Penjagaan Allah Ta'ala

  Assalamu'alaikum WR.WB. membuka cerita dipagi yang indah ini saya awali dengan bangun pagi kemudian cuci muka dan ambil wudlu, setelah itu saya berangkat kemasjid untuk melaksanakan sholat subuh, Alhamdulillah. Inilah Penjagaan Allaah SWT.
   Allah SWT menciptakan makhluknya dan dialaah yang menjaga serta melindunginya. Tidak ada satupun Makhluk dibumi ini Melainkan Allah memberikan Rzeki dan penjagaan.


  Ada seorang laki-laki melihat seekor burung terbang dari satu pohon kepohon yang lain dengan membawa sepotong daging di paruhnya untuk dipindahkan keujung pohon kurma. Lalu orang laki-laki memanjat sampai keujung pohon kurma itu, tiba-tiba diatemukan seekor ular buta yang telah tua dipelepah pohon kurma. Jika burung itu mendekat dan membisikkan suaranya maka ular itu membuka mulutnya, sedangkan burung tadi memasukkan sepotong daging ke depan mulutnya. Seekor ular buta yang rizekinya disampaikkan oleh burung kepada ular tua nan buta, sementara burung tadi bersuara agar ular membuka mulutnya.
  Kisah yang saya dpatkan dari khutbah Sholat Jumat di salah satu masjid diCikarang ini sangat Luar biasa SubhanAllah.
  Lalu, Siapakah yang menunjukkan burung itu? Dialah Allah SWT yang memberikkan Rizeki pada si ular buta melalui si burung, Allah lah TUhan keduanya.

11:6
"Dan tidak ada suatu binatang melata pun di bumi melainkan Allah-lah yang memberi rezekinya, dan Dia mengetahui tempat berdiam binatang itu dan tempat penyimpanannya. Semuanya tertulis dalam Kitab yang nyata (Lauh mahfuzh)".(Hud : 6)Allh SWT menjaga hamba-hambanya yang suka menjaga Aturan-aturannya dalam berbagai keadaan yang tak seorang pun dapat menghitung dan memperkirakannya.
 Allah menjaga hambaNya dalam urusan agama sebagai hal yang paling mahal sebagai seorang muslim. Dia juga menjaga perihal keduniawiannya dan menundukkan seluruh makhluk untuk kepentingannya. Allah berfirman, "Maka Allah adalah sebaik-sebaik penjagaan dan Dia adlah Maha Penyayang diantara penyayang.
  Penjagan Allah SWT dalam hal agama sering tidak dimengerti oleh akal bagaimanapun penting dan bahayanya. Allah menjaga hatinya dari hal yang Syubhat dan kergu-raguan, menjaganya dati kemsyrikan dan kemunafikan, menjaganya dari kebingungan dan ketidakpastian, menjaganya dari segala idiologi perusak yang masuk kedalam dirinya, sementara umat manusi disekitarnya menderita sakit ayan dan tidak mengetahui kemana arah dan tujuan hidup mereka. TEtapi hamba-hamba Allah yang Menjaga aturanan-aturanNya akan dijaga oleh Allah SWT. Sehinnga mereka berjalan dijalan kebaikan dan keberuntungan.
  Allah menjaga hambaNya tatkala dia hadir di hadapanNya, yaitu ketika dia meninngal dunia. suatu saat yang sangat kritis dan menyulitkan dimana syetan amat rakus menelan orang. Tetapi orang yang benar-benar mu'min akan ditetapkan Allah dengan firmanNya yang kuat.....dijaga, diluruskan, dan disesuaikan dengan kalimat tauhid, "Tidak ada Tuhan selain Allah dan Muhammad adalah Utusan Allah".
   Berapa banyak orang meninggalkan aturan Allah maka ketika meninngal dunia lisannya berkhianat dan tidak kuasa mengucapkan syahadat, akibatnya dia menyesal dan merugi. Celakalah dia akibat dari perbuatan yang telah dilakukannya, namun tidak ada gunanya menyesal karena dia tidak menjaga Allah SWT sehinnga Dia tidak menjaganya. 
 Dia rugi di dunia dan di akherat dengan sebenar-benar kerugian.
  Belajar dan mengkaji Alqur'an klik disini semoga berkah....Allahumma Amin.

No comments:

Post a Comment